Rabu, 28 Oktober 2009

♫ LINKIN PARK ♫



Linkin Park adalah grup musik beraliran nu metal yang berasal dari Aguora Hills, California, di Amerika Serikat. Mereka sempat beberapa kali berganti nama, antara lain Xero, Hybrid Theory, hingga nama Linkin Park sampai sekarang. Nama "Linkin Park" sendiri merupakan plesetan dari nama sebuah taman di Los Angeles, Lincoln Park.
Sebelum Chester Bennington menjadi vokalis Linkin Park, Mark Wakefield lebih dulu menjadi vokalisnya. Namun, ia keluar dari Linkin Park – saat itu menggunakan nama Hybrid Theory – untuk menjadi manajer grup musik Taproot. Bassis Dave Farrell alias "Phoenix" juga pernah keluar sebentar dari Linkin Park untuk mengikuti tur bersama band lamanya, Tasty Snax. Sedangkan 4 personil lainnya – Brad Delson, Mike Shinoda, Joe Hahn, dan Rob Bourdon – selalu bertahan di Linkin Park sejak awal pembentukannya.
Linkin Park telah merilis 3 album studio, yaitu Hybrid Theory, Meteora, dan Minutes to Midnight. Linkin Park juga merilis album Live in Texas, Reanimation, dan Collision Course, serta Hybrid Theory EP. Linkin Park sukses dalam mempopulerkan lagu-lagunya seperti Crawling, In the End, Numb, Somewhere I Belong, dan What I've Done. Secara total, album-album Linkin Park telah terjual sebanyak 50 juta keping.



Sejarah

Awal mula

Awal pembentukan Linkin Park yaitu pertemuan Mike Shinoda dan Brad Delson (gitaris Linkin Park) di kelas 7. Lalu mereka membentuk band bernama Xero. Brad juga bermain untuk band Relative Degree, salah satu personilnya yaitu Rob Bourdon (drummer Linkin Park). Mike berkenalan dengan Rob melalui Brad dan Rob bergabung dengan Xero. Saat kuliah, Brad berkenalan dengan Dave "Phoenix" Farrell (bassis Linkin Park) yang merupakan teman sekamar Brad. Mike, yang mengambil jurusan ilustrasi di Universitas Seni Pasadena, bertemu dengan Joe Hahn (turntablis Linkin Park). Kemudian, Dave Farrell dan Joe Hahn bergabung bersama Xero. Dave sempat meninggalkan Xero untuk bergabung kembali ke band lamanya, Tasty Snax.
Mulanya, mereka merekrut Mark Wakefield sebagai vokalis, lalu diambil alih oleh Chester Bennington (mantan vokalis Grey Daze) sampai sekarang, sedangkan Mike lalu jadi rapper. Sialnya, karena nama Xero sudah dipakai grup lain, mereka terpaksa mengganti nama menjadi Hybrid Theory. Lalu, Hybrid Theory menandatangani kontrak dengan perusahaan rekaman bernama Warner Bros. Records setelah sukses meluncurkan EP yang bertajuk Hybrid Theory EP pada tahun 1999 sebanyak seribu keping
Sekali lagi, mereka terpaksa mengganti nama karena nama Hybrid Theory mirip dengan nama grup musik Hybrid yang berasal dari Wales. Daripada dianggap band yang sama, mereka memilih berubah nama lagi menjadi Linkin Park. Nama itu diambil Chester dari nama sebuah taman di Los Angeles, Lincoln Park. Agar bisa mengelola situs web sendiri, Chester mengubah ejaannya menjadi Linkin Park. Setelah itu, mereka berhasil membeli situs web linkinpark.com.


Hybrid Theory



Linkin Park saat konser di Praha, Ceko.
Linkin Park meluncurkan album pertamanya, Hybrid Theory, pada tanggal 24 Oktober 2000 dengan singel pertama One Step Closer. Namun, yang lebih terkenal adalah singel Crawling dan In the End. Lagu ini telah membuat Linkin Park menjadi populer. Penjualan album itu melebihi 15 juta keping. Linkin Park lalu merilis edisi spesial dari Hybrid Theory, dengan 2 lagu baru High Voltage dan My December (lagu).
Linkin Park lalu merilis album aransemen ulang dari Hybrid Theory, Reanimation. Album ini pun meraih kesuksesan dengan penjualan kira-kira 10 juta kopi. Singelnya, Pts.Of.Athrty, tidak sepopuler singel di Hybrid Theory, namun cukup terkenal. Linkin Park, melalui Mike Shinoda dan Joseph Hahn, juga sempat bekerja sama dengan band The X-ecutioners dalam pembuatan singel It's Goin' Down. Linkin Park juga membentuk kelompok fans mereka bernama Linkin Park Underground, serta mulai mengadakan tur sendiri bernama Projekt Revolution, setelah sering diundang ke festival musik.

Meteora

Tanggal 25 Maret 2003, Linkin Park merilis album kedua bertitel Meteora. Nama tersebut diambil dari nama tempat ibadah di atas puing-puing di Yunani. Album ini juga meraih kesuksesan dengan penjualan kira-kira 11 juta kopi. Singelnya adalah Somewhere I Belong, Faint, Numb, From the Inside, Lying from You, dan Breaking the Habit.
Meteora memenangkan banyak penghargaan. Antara lain Penghargaan MTV kategori "Video Rock Terbaik" untuk lagu "Somewhere I Belong" dan "Penghargaan Pilihan Pemirsa" (Breaking The Habit). Linkin Park juga memenangkan penghargaan lain yaitu "Penghargaan Musik Radio 2004", "Penghargaan Artis Tahun Ini" dan "Penghargaan Lagu Tahun Ini" melalui lagu "Numb". Mesikpun album Meteora tidak sesukses Hybrid Theory album ini masuk 3 besar penjualan album di Amerika Serikat tahun 2003.
Linkin Park juga mengadakan Projekt Revolution Tour ke-2 serta sibuk ikut konser. Di sela-sela waktu itu, Linkin Park berhasil menyelesaikan rekaman album konser mereka, "Live In Texas", yang berisi lagu-lagu saat konser Linkin Park di Texas.

Proyek sampingan



Mike Shinoda saat diwawancarai oleh MTV Thailand di Bangkok, Thailand.
Atas permintaan MTV, Linkin Park berkolaborasi dengan Jay Z dalam album "Collision Course". Materi album ini adalah remix dari sebagian lagu-lagu Linkin Park dalam album "Hybrid Theory" dan "Meteora" serta lagu-lagu Jay Z dalam album "Blueprint" serta "The Black Album". Album tersebut dirilis tahun 2004 dan menghasilkan 2 singel, yaitu Numb/Encore yang mendapat penghargaan Grammy kategori "Lagu Rap Terbaik" dan "Kolaborasi Terbaik".
Pada tahun 2005, Linkin Park lebih mengutamakan konser amal. Mereka membantu korban tsunami pada bulan Desember 2004 dalam konser bertajuk Music For Relief. Linkin Park juga membantu mengumpulkan uang untuk korban Badai Katrina tahun 2004. Sementara itu, Mike Shinoda bergabung dengan Fort Minor dalam album "The Rising Tied". Chester Bennington juga punya proyek solo yang dinamai Snow White Tan yang selanjutnya populer dengan nama Dead By Sunrise. Lalu, Linkin Park pergi ke Jepang tahun 2006 untuk mengikuti festival musik populer di Jepang, yaitu Summer Sonic.

Minutes to Midnight

Pada tahun 2006, mereka mulai merekam materi untuk album terbaru Linkin Park, yaitu "Minutes To Midnight". Banyak yang mengkritik Linkin Park karena sering tertunda peluncurannya. Walaupun begitu, Linkin Park menjamin bahwa album tanggal 14 Mei 2007 ini pantas untuk dikoleksi. Menurut Linkin Park, mereka menamai album barunya "Minutes To Midnight" (menit-menit menuju tengah malam) karena adanya isu nuklir di bumi ini yang dapat menghancurkan dunia pada saat tengah malam.
Sebanyak 100 lagu demo telah diciptakan namun hanya 12 yang dimasukkan ke dalam album. Tidak heran kalau album ini direkam selama 14 bulan. Dalam album Minutes To Midnight, unsur musik nu metal kurang kental. Walaupun demikian, album ini tetap digemari. Buktinya adalah album ini terjual hampir sebanyak 625 ribu kopi dalam pekan pertamanya (sebuah rekor dalam tahun 2007). Album studio ketiga ini diproduseri oleh Mike Shinoda dan Rick Rubin, mantan personil Beastie Boys. Singel pertamanya, "What I've Done", sudah mulai diputar di radio pada tanggal 2 April 2007. Minutes To Midnight juga menduduki tangga teratas Billboard. Pada tanggal 20 Agustus 2007, Linkin Park merilis singel keduanya, yaitu "Bleed It Out". Dan, pada bulan Oktober, Linkin Park akan merilis singel "Shadow of the Day".
Lagu "No Roads Left" bisa didapatkan melalui pemesanan lewat iTunes. Sementara lagu "Qwerty" bisa didapatkan di EP berjudul Linkin Park Underground v6.0.
Mereka juga merilis lagu "New Divide" yang dipakai untuk soundtrack film terbaru Transformers yaitu Transformers: Revenge of the Fallen.Lagu ini juga sudah mencapai posisi 6 di Amerika Serikat dan di Inggris mencapai posisi 20.

Jenis musik

Aliran



Pada awal pembentukannya, Linkin Park beraliran rock. Setelah masuknya seorang DJ atau turntablis bernama Joe Hahn, Linkin Park mengganti alirannya menjadi hip-hop. Namun, pada album Hybrid Theory, Linkin Park mengganti lagi alirannya menjadi nu metal dan rapcore. Demikian juga pada album Meteora, hanya saja Linkin Park juga menambahkan unsur elektronika.
Pada album Minutes To Midnight, segalanya berubah total. Linkin Park benar-benar mengurangi unsur nu metal secara spesifik. Sebagai gantinya, Linkin Park menggunakan aliran alternative rock. Ini jelas sebuah eksperimen mengingat kesuksesan Linkin Park dengan genre nu metal dalam album sebelumnya. Tetapi, ternyata eksperimen itu berhasil.

Teknis

Linkin Park jarang menggunakan teknik melodi gitar namun petikan gitar. Selain itu, rap dari Mike Shinoda sering muncul di banyak lagu. Terkadang Chester berteriak dalam beberapa lagu.
Lagi-lagi, perubahan terjadi di album Minutes To Midnight. Linkin Park mengurangi unsur rap dari Mike. Rapnya hanya ada di 2 lagu, yaitu Bleed It Out dan Hands Held High. Sementara vokal Chester lebih dominan dibanding sebelumnya. Linkin Park juga bermain lebih lembut.

Linkin Park Underground

Ini adalah kelompok penggemar Linkin Park yang dibentuk tahun 2001. Jika bergabung dengan LPU (singkatannya) maka bisa memperoleh merchandise khusus untuk anggota LPU. Seperti kaus, asbak, buku, dan album mini (EP).

Anggota Sekarang

  1. Chester Benningtonvokal
  2. Rob Bourdondrum
  3. Brad Delsongitar
  4. Dave "Phoenix" Farrellbass
  5. Joseph Hahnturntable, sampling
  6. Mike Shinodabacking vocal, , rap, keyboard, gitar

Mantan Anggota

  1. Mark Wakefield – Vokal
  2. Scott Koziol – Bass (Stand-in)
  3. Kyle Christener – Bass (Stand-in)
ALBUM
  1. Hybrid Theory - 24 Oktober 2000 

Daftar lagu :

  1. "Papercut"
  2. "One Step Closer"
  3. "With You"
  4. "Points of Authority"
  5. "Crawling"
  6. "Runaway"
  7. "By Myself"
  8. "In the End"
  9. "A Place for My Head"
  10. "Forgotten"
  11. "Cure for the Itch"
  12. "Pushing Me Away"
  1. Meteora - 25 Maret 2003

Daftar lagu

  1. "Foreword" – 0:13
  2. "Don't Stay" – 3:07
  3. "Somewhere I Belong" – 3:33
  4. "Lying from You" – 2:55
  5. "Hit the Floor" – 2:44
  6. "Easier to Run" – 3:24
  7. "Faint" – 2:42
  8. "Figure.09" – 3:17
  9. "Breaking the Habit" – 3:16
  10. "From the Inside" – 2:55
  11. "Nobody's Listening" – 2:58
  12. "Session" – 2:24
  13. "Numb" – 3:08

  1. Live In Texas - 18 November 2003

Daftar lagu

  1. "Somewhere I Belong"
  2. "Lying from You"
  3. "Papercut"
  4. "Points of Authority"
  5. "Runaway"
  6. "Faint"
  7. "From the Inside"
  8. "P5hng Me Aw*y"
  9. "Crawling
  10. "Numb"
  11. "In the End"
  12. "One Step Closer"
  13. "Numb-Encore"
  1. Minutes to Midnight - 15 Mei 2007

Daftar lagu

Reguler

  1. "Wake" – 1:40
  2. "Given Up" – 3:10
  3. "Leave Out All the Rest" – 3:18
  4. "Bleed It Out" – 2:54
  5. "Shadow of the Day" – 4:50
  6. "What I've Done" – 3:25
  7. "Hands Held High" – 3:53
  8. "No More Sorrow" – 3:28
  9. "Valentine's Day" – 3:15
  10. "In Between" – 3:14
  11. "In Pieces" – 3:37
  12. "The Little Things Give You Away" – 6:23

Bonus tur

Judul lagu demo

REMIXES
  1. Reanimation - 30 Juli 2002
  2. Collision Course - 30 November 2004


Beberapa band yang berhubungan dengan Linkin Park

  1. Fort Minor - Proyek sampingan Mike Shinoda
  2. Dead By Sunrise - Proyek sampingan Chester Bennington
  3. Hybrid Theory - Nama lama Linkin Park
  4. Xero - Nama lama Linkin Park
  5. Tasty Snax - Band lama Dave "Phoenix" Farrell
  6. Grey Daze - Band lama Chester Bennington




Avenged Sevenfold


 
Avenged Sevenfold atau seringkali disingkat sebagai A7X adalah band beraliran rock yang berasal dari Huntington Beach, California.

Personil

Sounding the Seventh Trumpet 
 merupakan album penuh pertama band metalcore Amerika, Avenged Sevenfold. Rilisan awal album ini adalah di tahun 2001 oleh Good Life Recordings, namun pada 19 Maret 2002 Hopeless Records merilisnya kembali dengan sedikit perbedaan pada kover album plus satu lagu bonus track yakni, "To End the Rapture (Heavy Metal Version)" yang juga diisi oleh pertama kalinya oleh gitaris baru mereka, Synyster Gates.

Daftar Lagu

  1. "To End the Rapture" – 1:24
  2. "Turn the Other Way" – 5:37
  3. "Darkness Surrounding" – 4:49
  4. "The Art of Subconscious Illusion" – 3:46
  5. "We Come Out at Night" – 4:45
  6. "Lips of Deceit" – 4:09
  7. "Warmness on the Soul" – 4:20
  8. "An Epic of Time Wasted" – 4:19
  9. "Breaking their Hold" – 1:12
  10. "Forgotten Faces" – 3:27
  11. "Thick and Thin" – 4:15
  12. "Streets" – 3:06
  13. "Shattered by Broken Dreams" – 7:04

City of Evil (2005-2007)

Tahun 2005, Amerika Serikat tengah jenuh dengan musik hip-hop dan pop yang merajalela, lalu Avenged Sevenfold merilis album mereka City of Evil tepatnya pada tanggal 8 Juni, 2005. Hits single Bat Country merupakan lagu metal/rock pertama yang merajai MTV TRL. Mereka mempopulerkan kembali solo gitar dengan duet gitaris Synyster Gates dan Zacky Vengeance yang benar-benar memanaskan area moshpit. Album tersebut mendapat sertifikat gold dan memenangkan predikat Best New Artist in a Video di MTV VMA 2006 untuk lagu Bat Country.

Daftar Lagu:

  1. "Beast and the Harlot" – 5:41
  2. "Burn It Down" – 4:59
  3. "Blinded in Chains" – 6:35
  4. "Bat Country" – 5:13
  5. "Trashed and Scattered" – 5:53
  6. "Seize the Day" – 5:33
  7. "Sidewinder" – 7:02
  8. "The Wicked End" – 7:11
  9. "Strength of the World" – 9:15
  10. "Betrayed" – 6:48
  11. "M.I.A." – 8:46

Avenged Sevenfold (2007-2008)

Tahun 2007, mereka kembali masuk studio untuk merekam lagu terbaru mereka untuk studio album ke-5 mereka. Awal Agustus 2007, mereka menjalani tur Asia Pasifik mereka, dan sempat mampir di Indonesia dan memainkan lagu mereka pertama kali di depan publik. Lagu yang berjudul Almost Easy tersebut mendapat sambutan hangat dari penggemar di seluruh dunia. Ketika itu band punk Jogjakarta Endang Soekamti didaulat menjadi band pembuka. Tahun 2008 ini, mereka berpartisipasi sebagai headliners di tour Taste of Chaos bersama dengan Bullet for My Valentine, Atreyu, Blessthefall dan Idiot Pilot. Ketika tour, mereka merekam sebuah DVD yang mengandung 6 lagu baru mereka. Tanggal 22 Oktober 2008, Avenged Sevenfold akan kembali manggung di Indonesia masih dengan event organizer yang sama yakni Java Musikindo dan kali ini band heavy metal Jibril didaulat menjadi band pembuka.

Live In The LBC & Diamonds in the Rough (2008-saat Ini)

Album yang dirilis pada 16 September, 2008 ini berisi 102 menit DVD dan 52 menit CD.
Di album ini terdapat dua lagu lama yaitu "Afterlife" dan "Almost Easy". Namun kedua lagu tersebut tidak sama persis dengan lagu aslinya. Pada lagu "Afterlife" ditambahi permainan biola yang lebih banyak, sedangkan lagu "Almost Easy" yang berbeda adalah mixing lagunya. Selain itu terdapat juga lagu "Walk" yang merupakan cover dari Pantera dan "Flash of the Blade" yang merupakan cover dari Iron Maiden.
Pada tanggal 16 Juli, majalah Kerrang! (edisi 1219) mengeluarkan sebuah CD gratis berjudul "Maiden Heaven: A Tribute to Iron Maiden" untuk menghormati album dari salah satu band heavy metal terbesar di dunia yaitu Iron Maiden. Matt Shadows berkomentar, "Maiden are by far the best live band in the world and their music is timeless," dan "This also gives us a chance to expose this great song to some of our younger fans who maybe aren't as familiar with Iron Maiden."

Situs Fan Indonesia : 
http://avenged-sevenfold.web.id/

Situs remi Avenged Sevenfold :
http://www.avengedsevenfold.com/

Selasa, 27 Oktober 2009

Penyebab Perilaku Remaja yang Tiba-tiba Berubah


Memiliki anak remaja memang gampang-gampang susah. Remaja yang biasanya ceria, akrab dengan keluarga tiba-tiba mengucilkan diri. Kebanyakan orangtua berprasangka anaknya terjerat narkoba jika perilakunya berubah.

Tapi ada faktor lain yang bisa membuat perilaku remaja tiba-tiba berubah menjadi tertutup dan mengasingkan diri dari keluarga.

Masa remaja adalah periode transisi dari anak-anak ke dewasa. Remaja mulai banyak terpengaruh faktor lingkungan dan sudah memiliki sosok yang dimaunya seperti penyanyi top, politisi, tokoh agama dan lainnya.

Usia remaja adalah masa saat terjadinya perubahan-perubahan yang cepat, termasuk perubahan dalam aspek kognitif, emosi dan sosial. Namun proses pematangan fisik pada remaja terjadi lebih cepat dari proses pematangan psikologinya.

Hal ini sering menyebabkan berbagai masalah. Di satu sisi remaja sudah merasa matang secara fisik dan ingin bebas dan mandiri. Di sisi lain mereka tetap membutuhkan bantuan, dukungan, serta perlindungan orang tua.

Orang tua sering tidak paham dengan perubahan yang terjadi pada remaja sehingga tidak jarang terjadi konflik di antara keduanya. Karena merasa tidak dimengerti remaja seringkali memperlihatkan tindakan agresif yang dapat mengarah pada perilaku berisiko tinggi.

Seperti dikutip dari helpguide dan physorg, Selasa (27/10/2009), perilaku-perilaku menyimpang pada remaja disebabkan antara lain:

Penggunaan narkoba
Remaja yang menggunakan narkoba bukan berarti memiliki moral yang lemah. Banyaknya zat candu yang terdapat pada narkoba membuat remaja sulit melepaskan diri dari jerat narkoba jika tidak dibantu orang-orang sekelilingnya.

Zat kokain dan methamphetamine yang terdapat dalam narkoba akan memunculkan energi dan semangat dalam waktu cepat. Sedangkan heroin, benzodiazepines dan oxycontin membuat perasaan tenang dan rileks dalam otak. Ketika otak sudah tidak menerima lagi asupan zat-zat tersebut, maka akan timbul rasa sakit dan itulah yang membuat seseorang kecanduan.

Mengonsumsi alkohol
Alkohol merupakan substansi utama yang paling banyak digunakan remaja dan sering berhubungan dengan kecelakaan kendaraan bermotor yang merupakan penyebab utama kematian remaja. Menurut Clinical and Experimental Research, remaja yang mengonsumsi alkohol, daya ingatnya akan berkurang hingga 10 persen.

Substance Abuse and Mental Health Services Administration juga mengatakan bahwa 31 persen remaja yang minum alkohol mengaku stres dan memiliki Attention-Deficit Disorder (ADD) karena jarang diperhatikan oleh orang tua.

Hubungan Seksual Pra Nikah
Beberapa faktor yang mempengaruhi remaja untuk melakukan hubungan seks pranikah adalah membaca buku porno dan menonton blue film. Adapun motivasi utama melakukan senggama adalah suka sama suka, pengaruh teman, kebutuhan biologis dan merasa kurang taat pada nilai agama.

Sebuah studi yang dilakukan oleh peneliti dari Ohio University menyebutkan bahwa remaja yang melakukan hubungan seks di usia dini cenderung menjadi pribadi yang meresahkan masyarakat, yaitu menjadi seorang pemalak.

Aborsi
Saat ini tiap hari ada 100 remaja yang melakukan aborsi karena kehamilan di luar nikah. Jika dihitung per tahun, 36 ribu janin dibunuh oleh remaja dari rahimnya. Ini menunjukkan pergaulan seks bebas di kalangan remaja Indonesia saat ini sangat memprihatinkan. Survei Pusat Penelitian Kesehatan Universitas Indonesia menemukan jumlah kasus aborsi di Indonesia setiap tahunnya mencapai 2,3 juta dan 30% di antaranya dilakukan oleh remaja.

Menurut National Abortion Federation, sebanyak 4 dari 5 wanita di Amerika telah melakukan hubungan seks sebelum usia 20 tahun, dan sebanyak 70 persennya adalah remaja. Karena mental yang belum siap, mereka pun melakukan aborsi. Pengetahuan seks yang kurang menjadi salah satu pemicunya.

Kecanduan Game
Terlalu sering bermain game akan membahayakan fisik dan psikologisnya. Seperti dikutip dari PsychiatricTime, alasan anak-anak bermain game adalah ingin mencoba sesuatu yang baru dan untuk menghilangkan stres akibat tugas sekolah atau karena suatu masalah.

Seorang anak boleh saja bermain game, asalkan waktunya dibatasi dan hal yang terpenting adalah pemilihan game yang tepat untuk anak-anak.

Perubahan ideologi
Masa remaja sering dikaitkan dengan masa mencari jati diri. Akibatnya mereka mudah dimasuki ideologi-ideologi dari luar dan jika ideologi itu terus dipupuk akan menyebabkan sifat idealis di kemudian hari. Sifat idealis yang terus berkembang bisa menyebabkan perbedaan pandangan dengan keluarga, dan akhirnya remaja memilih melepas keluarga dan melanjutkan ideologinya.

Seperti contoh baru-baru ini, tersangka teroris Hotel Marriot dan Ritz Carlton Juli 2009 adalah remaja lulusan SMA yang mau melakukan aksi tersebut karena telah didoktrin jalan tersebut adalah jihad.

Remaja gampang disusupi hal-hal negatif di atas karena jiwanya masih labil. Orangtua harus tanggap terhadap perilaku anak yang berubah agar jika sudah ada gejala-gejala yang aneh bisa segera diselamatkan sejak awal. Komunikasi yang bagus menjadi kunci anak mau berterus terang kepada orangtuanya serta pengajaran akhlak.

Tertawalah, Meski Tanpa Ada Sebab

Tahukah Anda orang dewasa hanya tertawa 15 kali dalam sehari sedangkan anak-anak bisa 300 kali dalam sehari? Melihat sesuatu yang menarik mata saja, anak-anak bisa terkekeh-kekeh. Sementara orang dewasa kadang melihat cerita komedi saja belum tentu bisa tertawa. Dunia menjadi sangat serius bagi orang dewasa.

Padahal peneliti sudah membuktikan bahwa tertawa bagus untuk kesehatan. Tertawa bisa hilangkan stres yang bisa mencegah hampir 70 jenis penyakit. Tidak pernah ada yang meragukan humor sebagai terapi. Tapi mengapa sedikit sekali orang dewasa saat yang tertawa?

Bagi anak-anak, hidup adalah sebuah permainan. Itulah yang membuatnya selalu tertawa. Namun seiring dengan bertambahnya usia, hidup menjadi lebih serius, liar, penuh konflik, persaingan yang membuat otot-otot di wajah sulit untuk menerimanya dengan tertawa.

Menurut para ahli, tertawa sangat berkaitan dengan kesehatan dari sisi medis. Di Amerika, Inggris dan negera-negara barat lainnya, sudah banyak terdapat klinik-klinik yang menawarkan terapi tertawa. Tidak masalah jika Anda tertawa tanpa sebab.

Seorang psikiater asal Mumbai, Dr Madan Kataria telah melakukan survei tentang tertawa, hampir di seluruh dunia. Pria yang dikenal sebagai pembawa gembira itu juga merupakan pendiri Laughter Club International yang sudah memiliki cabang di 70 negara bagian.

Ia menekankan, pentingnya tertawa bagi orang dewasa. "Dunia menjadi sangat serius bagi orang dewasa. Tidak ada humor di tempat kerja, bahkan anak-anak pun mulai mencontoh perilaku dewasa. Melalui klub ketawa ini, saya mencoba mematahkan keseriusan dalam hidup yang bisa memicu stres dan penyakit lainnya," ujar Kataria seperti dilansir dari Hinduonnet, Selasa (27/10/2009).

Menurutnya, yang membedakan frekuensi tertawa antara anak-anak dan orang dewasa adalah karena faktor logika. "Anak-anak bisa tertawa tanpa sebab karena otaknya belum mengerti tentang logika, tapi orang dewasa tertawa jika menurut logikanya ada yang lucu. Jadi jika tidak ada logikanya, ia tidak tertawa," jelas dokter yang juga penulis buku Laugh For No Reason tersebut.

Kunci dari manfaat tertawa menurutnya adalah satu, yaitu menghilangkan stres. Stres itulah yang menjadi penyebab dari hampir 70 persen penyakit. "Lebih dari 70 persen penyakit ada hubungannya dengan stres, mulai dai hipertensi, jantung, depresi, insomnia, migrain, pikun, alergi, dan lainnya," papar Kataria.

Terapi dan meditasi tertawa dikombinasikan dengan Hasya Yoga yang dipandu oleh seorang Yogic Laughter. Langkah awalnya yaitu dengan menarik nafas dalam-dalam, lalu pemanasan yang disebut dengan Ho, Ho, Ha yang dilanjutkan dengan melakukan tertawa dalam hati, tertawa pelan, cekikikan, sedang hingga terbahak-bahak. Orang yang malu atau takut tertawa pun bisa dilatih untuk bisa tertawa.

"Terapi ini adalah bentuk terapi anti stres yang lebih bersifat pencegahan penyakit. Namun mereka dengan penyakit yang sudah parah pun bisa mengikutinya. Setidaknya itu akan membuat penyakitnya tidak bertambah parah. Memulai hari dengan tertawa selama 15 menit bisa menyegarkan pikiran sepanjang hari," ujar Kataria." ujar Kataria.

Dengan tertawa, hormon anti stres (endorfin) pun akan dilepaskan yang akan mengalahkan hormon stres (cortisol, adrenalin, epinephrine) yang keluar ketika stres. Hal itu bisa mengurangi tekanan darah yang merupakan penyebab berbagai penyakit.

Studi sudah membuktikan bahwa terjadi penurunan 10-20 mm tekanan darah ketika seseorang tertawa selama 10 menit. Tertawa terbahak-bahak juga diketahui bisa meningkatkan sistem imun dalam tubuh dengan cara memicu produksi sel-sel limfosit yang bertindak sebagai pembunuh stres alami.

Tertawa bisa muncul saat menonton film lucu, berkumpul bersama teman, melakukan hobi yang disukai, membaca buku humor, atau bahkan pura-pura tertawa tanpa sebab sama sekali.

"Tidak masalah jika harus tertawa tanpa sebab. Studi sudah membuktikan manfaat tertawa, jadi apa salahnya mempraktikkan itu walaupun secara logika tidak ada hal yang patut ditertawakan?," jelas Kataria.

Rabu, 21 Oktober 2009

Kebiasaan Buruk yang Bikin Kulit Cepat Keriput

Jangan kira kerutan dan tanda-tanda penuaan datang begitu saja seiring bertambahnya umur. Anda mungkin takkan mengira bahwa kebiasaan sehari-hari yang dilakukan bisa membuat kulit tampak lebih tua. Kebiasaan apa saja?

Menurut Mary P. Lupo, MD, seorang dermatolog asal New Orleans, banyak orang yang tidak menyangka bahwa kebiasaan yang menurut mereka baik-baik saja ternyata merupakan penyebab penuaan dini. Ini dia kebiasaan buruk yang mempercepat penuaan, seperti dikutip dari Health, Rabu (20/10/2009).

1. Memakai scrub pembersih muka
Selama ini orang mengira bahwa scrub bisa mengangkat kotoran di wajah lebih baik, namun menurut DLupo, pembersih yang mengandung scrub justru membuat kulit menjadi iritasi dan terkikis. Ujung-ujungnya, kulit akan terlihat lebih tua.

"Sebaiknya gunakan sabun pembersih tanpa scrub, atau jika Anda punya waktu bisa menggunakan sedikit baking soda dan air hangat sebagai pembersih muka untuk mengangkat sel-sel kulit mati," saran Lupo.

2. Mandi dengan air hangat
Kebiasaan mandi dengan air hangat menyebabkan lapisan lemak yang melindungi sel-sel kulit menjadi rusak dan mengurangi kelembabannya. "Tubuh memang akan mengembalikan lemak yang rusak itu beberapa jam kemudian, tapi selama lemak itu hilang, tubuh terus melepaskan kelembaban sehingga muncul gejala keriput," jelas Lupo.

Untuk itu, Lupo menyarankan jika ingin mandi dengan air hangat, jangan sampai lebih dari 10 menit. Mandi dengan air hangat memang terasa sangat enak dan nyaman, namun jika kelamaan tidak baik untuk kulit.

3. Menyisir rambut setelah mandi atau mencuci muka
Biasanya setelah mandi, kebiasaan berikutnya yang dilakukan adalah menyisir rambut. Ternyata kebiasaan itu menurut Lupo bisa merusak sel-sel kulit rambut dan membuatnya cepat rontok bahkan botak. Sebaiknya rapikan dulu rambut sebelum mandi dan lebih baik lagi gunakan toner untuk menguatkan rambut.

4. Tidur telungkup atau wajah menghadap perut
Hati-hati dengan posisi tidur Anda. Jika saat tidur wajah Anda menghadap ke bawah (arah perut), siap-siap untuk lebih cepat berkeriput. "Adanya gaya gravitasi membuat aliran darah tertarik ke bawah, dan mata pun akan terlihat membengkak.

Jika hal ini terjadi tiap malam, kulit bisa kehilangan elastisitas kolagen dan terbentuklah kantung mata yang membuat seseorang tampak lebih tua," tutur Lupo. Sebaiknya usahakan tidur dengan bantal yang rata. Menggunakan bantal dari bahan satin dan sutera juga bisa mengurangi risiko keriput.

Rabu Simbol Hari Malas?

Banyak yang bilang Senin adalah hari paling malas untuk beraktivitas. Tapi para peneliti dari University of Vermont, New York mengatakan Rabu adalah hari yang lebih malas, jenuh dan depresi.

Seperti dilansir dari Limelife, Rabu (21/10/2009), para ahli matematika di universitas tersebut melakukan survei terhadap dua juta blog orang selama empat tahun. Mereka menganalisis dan menghitung berapa banyak kata atau kalimat negatif yang muncul setiap harinya, dan pada hari apa kata itu lebih sering muncul.

Sistem skor pun dilakukan untuk bisa melihat perbedaannya secara signifikan. Kata-kata seperti 'Saya merasa' atau 'Saya sedang merasa' dan lainnya akan diberi skor dengan skala 1-10. Kata-kata negatif seperti 'bunuh diri' atau 'trauma' diberi skor paling rendah, sedangkan kata-kata seperti 'surga' dan 'cinta' memiliki skor tinggi.

Dan hasil survei tersebut, peneliti menemukan bahwa hari Rabu adalah hari yang paling tidak bahagia. Sementara itu, hari minggu adalah hari yang paling bahagia dan menyenangkan.

Para peneliti berasumsi bahwa ketika sudah memasuki hari Rabu, seseorang akan mulai merasa jenuh dengan segala aktivitas rutinnya. Dibanding hari Senin, pada hari Rabu biasanya semangat seseorang akan menurun dan hal itu memicu stres dan depresi.

Keadaan statis dan pekerjaan yang belum terselesaikan umumnya menumpuk di hari Rabu. Tidak heran jika semangat di hari itu akan berkurang. Rasa malas pun akhirnya muncul dan membuat seseorang kehilangan arah bahkan stres dan depresi.

Jadi jangan heran di kalangan anak muda Rabu malam dijadikan hari untuk dugem, seperti yang dilakukan di beberapa kota di negara barat yang mengkhususkan Rabu sebagai hari kongkow.

Namun apapun harinya, isilah hari dengan melakukan hal-hal menarik dan memvariasikan kegiatan. Semangat!

Senin, 19 Oktober 2009

Makan Terlalu Cepat Bisa Cepat Gendut

Jika Anda sedang program diet sebaiknya perhatikan pula cara makannya. Orang yang terbiasa makan cepat berpeluang menambah berat badannya tiga kali lebih banyak dibanding orang yang biasa makan dengan tempo lambat.

Selama ini orang yang sedang mengikuti program penurunan berat badan kerap berpikir faktor utama untuk mengurangi berat badan adalah jumlah makanan yang masuk. Tapi ternyata kecepatan makan adalah faktor yang tak kalah penting.

Seperti dilansir dari Growyouthful.com, Sabtu (18/10/2009), tubuh memerlukan kira-kira 20 menit untuk mengirimkan sinyal kenyang ke otak. Jika Anda mempuyai kebiasaan makan cepat, Anda akan cenderung makan berlebih sebelum tubuh sempat mengirimkan sinyal kenyang.

Selain itu makan terlalu cepat membuat tubuh dipaksa untuk mencerna lebih cepat dan Anda akan kehilangan nutrisi sebelum makanan dicerna secara sempurna. Walaupun tidak mempunyai banyak waktu untuk makan karena kesibukan kerja, berusahalah untuk selambat mungkin mengunyah makanan.

Ada beberapa cara yang dapat dicoba untuk mengurangi kecepatan makan namun tidak menambah waktu Anda untuk makan:

  1. Makanlah sedikit makanan ringan seperti buah, 20 menit sebelum makanan utama.
  2. Misalnya 20 menit sebelum anda pergi makan siang.
  3. Kurangi porsi makan. Dengan mengurangi porsi makan, waktu yang dibutuhkan untuk makan perlahan tidak akan lebih lama dibandingkan dengan makan banyak dengan cepat. Anda pun akan tidak merasa lapar walaupun makan lebih sedikit.
  4. Minum air putih sebelum makan.
  5. Nikmati dan syukuri makanan Anda.
  6. Berikanlah waktu untuk tubuh mencerna dan mengirimkan sinyal kenyang.

Dengan memperlambat tempo makan. Anda dapat mendapatkan berat tubuh yang ideal dan dapat menikmati hidup yang lebih sehat.

Penelitian soal makan cepat ini sebelumnya juga telah dilakukan oleh peneliti Jepang dari Osaka University yang dimuat dalam British Medical Journal. Para ahli melakukan penelitian terhadap 3.000 orang mengenai cara makan mereka.

Hasilnya, setengah dari mereka mengaku cenderung makan terlalu cepat. Dibandingkan mereka yang makan dengan tempo lambat ternyata dari jumlah itu 84 persen responden pria mengalami kelebihan bobot. Begitu pula dengan wanitanya yang mengalami kelebihan berat lebih dari dua kali.

Responden yang melahap makan dengan cepat juga cenderung akan terus makan sampai mereka merasa kenyang.

Kamis, 15 Oktober 2009

Kenali Penyebab Alergi

Kulit merah disertai dengan gatal, bersin- bersin, mata gatal beberapa ciri alergi yang sering dijumpai. Kenali penyebab alergi agar kita bisa menghindari pemicunya.

Reaksi alergi suatu respons imun yang berlebihan dengan derajat bervariasi mulai dari yang ringan sampai berat terhadap substansi tertentu� yang dalam keadaan normal sebenarnya tidak membahayakan.

Reaksi alergi bersifat individual, artinya substansi yang menyebabkan alergi untuk individu belum tentu sama dengan penyebab alergi individu yang lain.

Alergen yang paling sering menyebabkan reaksi alergi adalah:


  1. Serbuk tanaman: jenis rumput tertentu, jenis pohon yang berkulit halus dan tipis, serbuk spora.
  2. Obat-obatan: antibiotik penisilin, antikonvulsan, sulvonamid.
  3. Makanan: seafood, telur, kacang panjang, kacang tanah, kacang kedelai dan kacang-kacangan lainnya, susu, jagung dan tepung jagung.
  4. Binatang: sengatan insekta, bulu binatang, kecoa, debu dan kutu.
  5. Zat aditif pada makanan penyedap, pewarna dan pengawet.

Sedangkan penyebab terbanyak alergi pada bayi usia 0-1 tahun yaitu makanan (susu), obat, infeksi, serangga, dan penyakit sistemik tertentu.

Untuk menghindari alergi Anda harus mengenali alergen yang menyebabkan alergi. Pengobatan alergi adalah dengan obat anti-alergi. Obat anti-alergi ini beragam jenisnya. Salah satunya adalah kelompok obat alergi anti-histamin 1 (AH-1).

Saat ini PT Indofarma telah memasarkan obat AH-1 generik ini yaitu CETIRIZINE tablet 10 mg. Keunggulan dari� produk ini adalah efektif dan cepat mengatasi alergi bersifat non-sedatif (tanpa atau sedikit menimbulkan rasa kantuk) dan cukup digunakan sekali sehari.

CETIRIZINE ini termasuk obat ethical, artinya untuk mendapatkannya harus menggunakan resep dokter. Dengan harga yang lebih hemat dari obat bermerek, CETIRIZINE Indofarma dapat mengobati alergi Anda. Jadi jika ingin terbebas dari reaksi alergi dengan harga yang terjangkau, gunakan CETIRIZINE Indofarma. (Advetorial Indofarma)

Teknik Bernapas untuk Melawan Asma

Asma merupakan salah satu penyakit turunan yang membikin penderitanya sulit bernapas dengan baik. Kini ditemukan teknik bernapas baru yang bisa digunakan untuk melawan serangan asma.

Teknik bernapas untuk melawan asma telah dikembangkan oleh Thomas Ritz dan Alicia Meuret dari Fakultas Psikologi Southern Methodist University di Dallas, Amerika Serikat. Sebelumnya teknik ini telah diajarkan pada penderita asma selama 4 minggu mengenai bagaimana mengontrol kondisi asma serta mengubah cara bernapas agar lebih baik.

Selama terjadi serangan asma, penderita cenderung hiperventilasi, bernapas cepat dan mendalam terhadap saluran udara yang terbatas untuk melawan perasaan kekurangan oksigen. Hal ini akan membuat masalah menjadi lebih buruk, karena menurunkan kadar karbondioksida yang membatasi aliran darah ke otak. Jika berlangsung lama dapat mengiritasi bagian tenggorokan yang sensitif.

Pasien asma yang terus menerus bernapas secara berlebihan berisiko mengalami kekurangan karbondioksida kronis yang bisa membuatnya menjadi lebih rentan terhadap serangan asma di masa mendatang.

Ritz dan Meuret mengembangkan teknik bernapas yang disebut dengan Capnometry-Assisted Respiratory Training (CART), yaitu mengajarkan penderita asma untuk menormalkan dan membalikan pernapasan yang berlebihan tersebut.

Teknik ini menggunakn sebuah perangkat genggam yang disebut dengan capnometer untuk mengukur jumlah karbondioksida saat menghela napas. Dengan menggunakan alat ini, penderita belajar bagaimana bernapas lebih lambat dan lebih teratur.

"Teknik CART ini bisa memiliki dampak yang positif pada kualitas perawatan asma serta mengurangi perawatan untuk asma yang akut," ujar Ritz, seperti dikutip dari Health24, Kamis (15/10/2009).

Ritz menambahkan bahwa terapi pernapasan jenis ini dapat membatasi frekuensi serangan asma serta mencegah terjadinya sesuatu yang lebih parah. Hal ini berarti akan lebih sedikit berobat ke dokter dan mengurangi penggunaan obat-obatan. Dengan begitu maka penderita asma bisa menghemat uang dan waktu. Teknik bernapas ini akan memberikan pengobatan yang lebih baik, sehingga kualitas hidup penderita asma tersebut juga menjadi lebih tinggi serta membantu penderita asma mengontrol dirinya sendiri.

Rabu, 14 Oktober 2009

Mengatasi Fobia Petir

Bagi orang normal saja suara petir yang menggelegar sudah cukup bikin takut, apalagi dengan orang yang fobia terhadap suara petir. Orang fobia petir akan sangat tersiksa jika musim hujan datang disertai dengan petir.

Petir merupakan salah satu fenomena alam yang sering terjadi. Beberapa orang ada yang suka menontonnya dengan duduk di pinggir jendela rumah, namun tidak sedikit pula orang yang takut sampai mengalami fobia. Ketakutan yang berlebihan terhadap suara dan cahaya petir disebut dengan Astraphobia.

Fobia petir memiliki ciri-ciri yang sama dengan fobia lainnya yaitu berkeringat, tubuh gemetar dan menangis saat mendengar atau melihat petir. Gejala ini biasanya akan semakin meningkat jika orang tersebut sendirian. Banyak orang yang mencari perlindungan seperti bersembunyi di balik selimut, di bawah tempat tidur, atau bersembunyi di suatu ruangan untuk menghalangi suara petir.

Jika fobia ini berlangsung secara terus menerus bisa menyebabkan Agoraphobia atau takut meninggalkan rumah. Anak yang takut terhadap petir tidak bisa langsung disebut dengan fobia, karena ketakutan adalah salah suatu perkembangan yang normal. Anak dikatakan fobia petir apabila ketakutan tersebut bertahan selama enam bulan atau lebih, jika masih ketakutan segera cari pengobatan karena sulit mengobati fobia pada usia dewasa.

Pengobatan yang biasa dilakukan untuk fobia petir adalah melalui terapi, misalnya dengan diajarkan cara memotivasi diri bahwa petir bukan hal perlu ditakuti. Bisa pula dengan mencoba memberikan suasana positif pada diri atau diajarkan latihan visualisasi yang digunakan untuk menenangkan.

Berikut ini adalah beberapa cara yang bisa dilakukan untuk mengatasi fobia petir, seperti dikutip dari eHow, Rabu (14/10/2009), yaitu:


  1. Temukan penyebab ketakutan. Mencoba menemukan suatu peristiwa dalam hidup yang mungkin telah memicu timbulnya fobia bisa membantu mengatasi rasa takut.
  2. Belajar teknik pernafasan dalam. Hal ini bisa membantu membuat rileks saat tubuh sedang cemas, mengendalikan perasaan serta bisa menenangkan diri.
  3. Kumpulkan pengetahuan mengenai petir. Dengan begitu bisa membantu memahami secara keseluruhan mengenai petir, sehingga mungkin menemukan bahwa ketakutan tersebut berasal dari bahaya yang tidak nyata.
  4. Aman berada di rumah. Pastikan bahwa jendela dan pintu sudah tertutup dengan benar sehingga menimbulkan perasaan aman berada di dalam rumah.
  5. Mengendalikan situasi. Kenali rasa takut dan tenangkan diri, mintalah seseorang untuk tinggal bersama saat sedang berusaha untuk mengatasi ketakutan tersebut. Tanamkan keberanian untuk bisa mengalahkan ketakutan dan jangan membiarkan panik menguasai Anda.

Pada dasarnya fobia petir bisa diobati hingga sembuh, sehingga penting untuk berkonsultasi dengan ahli kesehatan mental dan membangkitkan keberanian dalam diri sendiri.

Selasa, 13 Oktober 2009

CURHAT

I MISS YOU
I LOVE YOU
I NEED YOU

believe , OUR LOVE WILL BE FOREVER .
AMINN.

Senin, 12 Oktober 2009

Kiat Efektif Kurangi Bahaya Radiasi Ponsel

Meskipun pengaruh radiasi ponsel terhadap beberapa penyakit seperti tumor otak masih dipertanyakan, namun para peneliti tetap mengkhawatirkan efek terakumulasinya radiasi tersebut. Apa saja langkah yang bisa dilakukan untuk mengurangi radiasi tersebut?

Dalam situs The Food and Drug Administration's disebutkan bahwa bukti adanya hubungan antara ponsel dengan masalah kesehatan memang belum ada, namun FDA membenarkan bahwa ponsel mengeluarkan radiasi level rendah dan energi radiofrekuensi (RF) tidak panas yang tidak akan merusak DNA.

Meskipun demikian, energi RF bersifat kumulatif dan bisa juga membahayakan jika berlebihan. Apalagi saat ini sudah banyak anak-anak yang memiliki ponsel dan berisiko terkena radiasi tersebut. Jika ketika masih kecil sudah terkena radiasi tersebut, kemungkinan pada saat dewasanya akan mengalami gangguan kesehatan.

Sebelumnya, organisasi The Environmental Working Group (EWG) pernah melakukan studi pada tahun 2007 dan melaporkan bahwa adanya peningkatan jumlah anak hiperaktif sebesar 80 persen pada anak-anak yang semasa kecilnya menggunakan ponsel atau ketika di dalam kandungan ibunya sering menelepon dengan ponsel.

Risiko penyakit lainnya yang diprediksi bisa muncul dalam jangka waktu 10 tahun dengan intensitas penggunaan yang sering adalah glioma atau tumor otak (60 persen), tumor kelenjar ludah (50 persen), migrain dan vertigo (10-20 persen).

Pada tahun 2008, parlemen di Eropa pernah melakukan resolusi untuk mengembangkan radiasi ponsel yang lebih kecil namun aturan itu hingga kini belum bisa diaplikasikan. Untuk itu, satu-satunya langkah mengurangi radiasi tersebut adalah dengan menjauhkannya sebisa mungkin dengan organ tubuh.

"Sebaiknya gunakan speaker daripada mendekatkan ponsel ke telinga. Jarak otak dan telinga yang dekat akan membuat radiasinya cepat masuk ke otak. Menggunakan speaker bisa menjauhkan jarak radiasi hingga 15 inci dan mengurangi RF ke otak hingga 1/225th," ujar Dr. Andrew Weil seperti dilansir Huffington Post, Senin (12/10/2009).

Selain itu, Andrew pun menyarankan agar:


  1. Menggunakan telepon umum (biasa) jika ingin berbicara cukup panjang
  2. Jika tidak memungkinkan memakai speaker, gunakan headset untuk menjauhkan radiasi dari tubuh
  3. Tidak meletakkan handphone dalam satu ranjang ketika sedang tidur
  4. Cari tahu berapa jumlah RF dari ponsel dengan menggunakan metode Specific Absorption Rate atau SAR. Di Amerika, SAR yang diperbolehkan adalah 1,6 watt per kilogram dan setiap ponsel memiliki SAR yang berbeda-beda.
  5. Setiap perusahaan ponsel memberi keterangan label emisi radiasi pada ponselnya agar konsumen bisa lebih mengantisipasi bahayanya.

Kamis, 08 Oktober 2009

Mudah Marah

Lekas marah adalah keadaan ekstrim kepekaan terhadap rangsangan apapun. Sangat sering orang yang memiliki kepekaan rangsangan merasa stres, tidak sabar atau mungkin dengan mudah menjadi marah. Lekas marah adalah semacam sinyal, bahwa yang tidak menyenangkan atau situasi yang berpotensi mengancam tidak dapat dihindari atau diselesaikan dengan cara yang pantas.

Mudah marah moderat merupakan pengalaman umum anak-anak yang kelelahan atau orang dewasa yang terlalu bekerja keras. Kurang tidur juga dapat menyebabkan suasana hati jengkel. Setiap jenis kecanduan alkohol atau obat-obatan dan penarikan dapat memicu seseorang lekas marah.

Penyebab lain bisa karena gangguan somatik (hipertiroidisme, gangguan nyeri, tinnitus, gangguan kronis lainnya atau kondisi medis yang parah).

Sedangkan penyebab psikologis mudah tersinggung dapat mencakup bentuk penyesuaian ringan masalah atau stres serta masalah kejiwaan yang lebih berat atau gangguan lain. Beberapa faktor yang mempengaruhi antara lain; pubertas, kelelahan, kurang tidur, flu, sakit kepala, pramenstruasi, diabetes, depresi, narkoba, atau alkohol.

Gejala
Lekas marah dan tersinggung

Perawatan
Obat anti depresi mungkin membantu. Namun lingkungan psikologis yang mendukung, meminimalisir seseorang untuk tidak mudah marah.

Jumat, 02 Oktober 2009

Remaja Ternyata Cuma Pura-pura Cuek

Ada beberapa anggapan bahwa remaja saat ini tidak peduli dengan omongan dan anggapan orang-orang disekitarnya. Ternyata tidak benar, karena di balik kecuekannya sebenarnya remaja sangat peduli dengan anggapan orang.

Meskipun para remaja tersebut tidak ingin mengakuinya, tapi apa yang orang lain pikirkan mengenai dirinya menjadi sangat penting bagi para remaja tersebut.

Penelitian sebelumnya mengatakan bahwa remaja sangat sensitif terhadap persepsi orang lain dari remaja seusianya yang dapat diandalkan informasinya, tapi peneliti percaya bahwa ini adalah bagian dari aktivitas otak dalam menjawab pertanyaan.

Menggunakan teknologi pemetaan otak, para peneliti memeriksa aktivitas saraf dari 12 remaja berusia 11 tahun sampai 13 tahun dan 12 dewasa muda yang berusia 22 tahun sampai 30 tahun yang menanyakan 'Apakah saya populer?'. Ditanyakan juga mengenai siapa yang dipercaya oleh remaja dan dewasa muda tersebut, seperti teman sekelas, sahabat atau orang tua.

Hasilnya menunjukkan bahwa anak remaja lebih memungkinkan melihat dirinya sendiri dari apa yang orang lain katakan mengenai kemampuan dan segala hal yang remaja tersebut lakukan. Beberapa orang memiliki pengaruh lebih dibandingkan yang lain sendiri-sendiri, seperti anggapan ibu-ibu lebih mempengaruhi tentang kemampuan akademis sang remaja sedangkan teman-teman seusianya lebih mempengaruhi kehidupan sosialnya.

"Penemuan ini memberikan bukti yang membenarkan bahwa remaja sangat sensitif tentang apa yang orang lain pikirkan, terutama pengaruh orang tua dan teman-teman seusianya," ujar Jennifer H. Pfeifer asisten profesor psikologi di University of Oregon, seperti dikutip dari HealthDay.
Pfeifer menambahkan yang lebih penting lagi bahwa perspektif orang-orang disekitarnya bisa sangat mempengaruhi perkembangan para remaja tersebut. Akibatnya remaja yang tidak memiliki keterampilan sosial yang baik akan menghadapi kendala yang signifikan.

Dampingi selalu putra dan putri yang masih berusia remaja, agar tidak terpengaruh oleh hal-hal yang bisa membahayakan. Karena faktor lingkungan sangat mempengaruhi perkembangannya.